Hadiri Halal Bihalal KBIHU Jabal Rahmah, Wali Kota Maidi Ajak Alumni Haji Ramaikan Masjid dan Dukung Pembangunan MADIUN ...

pinned
  • pemkotmadiun_
  • 13 Apr 2025 11:43:55

Hadiri Halal Bihalal KBIHU Jabal Rahmah, Wali Kota Maidi Ajak Alumni Haji Ramaikan Masjid dan Dukung Pembangunan MADIUN ...

Hadiri Halal Bihalal KBIHU Jabal Rahmah, Wali Kota Maidi Ajak Alumni Haji Ramaikan Masjid dan Dukung Pembangunan

MADIUN - Wali Kota Madiun, Dr. Maidi menghadiri acara halal bihalal yang diselenggarakan keluarga besar Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) Jabal Rahmah di Graha Cendekia, Minggu (13/4).

Acara yang berlangsung hangat dan penuh keakraban tersebut menjadi ajang silaturahmi antar alumni haji dan umrah serta bentuk syukur atas nikmat ibadah yang telah dijalankan.

Dalam kesempatan itu, Wali Kota Maidi mengapresiasi kekompakan dan semangat para alumni yang terus berperan aktif dalam kehidupan sosial dan keagamaan di Kota Madiun.

“Apapun, alumni dari haji ikut berperan serta dalam kemajuan kota. Salah satunya dengan ikut meramaikan masjid, terutama di bulan Ramadan melalui kegiatan buka bersama, halal bihalal, dan lainnya,” tutur Wali Kota.

Dirinya juga menyampaikan harapan agar semangat silaturahmi dan gotong royong yang tumbuh di lingkungan KBIHU bisa menjadi contoh bagi masyarakat luas, sehingga iklim religius dan harmonis di Kota Madiun semakin kuat.

“Harapan kami, kegiatan seperti ini tidak hanya mempererat ukhuwah, tapi juga membawa keberkahan bagi pembangunan kota. Kalau masyarakat guyub rukun dan aktif di masjid, insyaAllah Madiun tambah maju dan berkah,” pungkasnya.
(Dspp/kus/diskominfo)

  • Bagikan: